Pererat Silaturahmi, Babinsa Koramil 03/Tapin Selatan Komsos Dengan Warga Binaan

REDAKSI LINTAS, TAPIN – Guna memelihara dan meningkatkan silaturahmi dengan warga di wilayah binaan, Babinsa Koramil 03/Tapin Selatan Kodim 1010/Tapin, Sertu Rahmat Fitri, melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan menghadiri acara syukuran warga binaan di Desa Harapan Masa, Kecamatan Tapin Selatan.

Sertu Rahmat Fitri mengatakan, Babinsa adalah ujung tombak satuan TNI AD di lapangan guna merebut hati rakyat, upaya yang dilakukan dengan cara Komsos ini, Senin (03/07).

Dengan menghadiri kegiatan yang diadakan warga, ini merupakan salah satu metode pembinaan teritorial (Binter).

Dijelaskan lebih lanjut, ini adalah upaya dalam mempererat silaturahmi antara TNI dengan Rakyat, sehingga dalam setiap kegiatan dapat berbaur satu sama lain.

“Selain itu untuk memperkuat rasa persatuan dan kesatuan Bangsa, Babinsa juga harus hadir ditengah-tengah masyarakat dan membantu kesulitan rakyat,” pungkasnya. (Pd1010/RL).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *