Kades dan Babhinkabtibmas Sambangi Warung Jablay

REDAKSI LINTAS, BATOLA – Menjelang Ramadhan Pj. Kades Beringin di dampingi Babhinkamtibmas sambangi warung malam di kawasan jalan Trans Kalimantan desa Beringin, Kec. Alalak, Kab. Batola, Prov. Kalsel pada Jum’at (08/03/2024).

Sejumlah warung remang-remang yang cukup marak di kawasan jalan lintas penghubung antar provinsi merebak laksana jamur semakin bertambah banyak.

Menghadapi Bulan Suci Ramadhan yang penuh berkah beberapa hari lagi guna menciptakan wilayah kondusif kades beserta warga beramai-ramai di dampingi Babinkamtibmas polsek alalak datangi tiap-tiap warung remang yang sedang beroperasi.

Menurut Pj. Kades Beringin tindakan ini berdasarkan hasil musyawarah bersama warga desa dan membuat kesepakatan tentang tata tertib warung remang-remang ( warung Jablay)

Heri Iswandi selaku Pj. kades Beringin menerangkan, “berdasarkan keluhan warga tentang warung malam yang sangat meresahkan , kami Selaku pemerintah Desa mengadakan rapat dengan warga BPD serta tokoh masyarakat dan langsung terjun ke lapangan guna adakan sosialisasi pada warung remang remang tentang batasan berpakaian dan menggunakan musik serta batasan jam buka. ” terangnya

Pj. Kades Beringin Menghimbau, ” pada penjaga warung remang remang saat menggunakan musik jangan terlalu keras karena menyebabkan kebisingan yang mengganggu warga sekitar, kita sama-sama menjaga dan saling menghargai bagi yang melaksanakan ibadah di bukan suci Ramadan nantinya. ” harapnya

Sementara itu Bripka Wahyu Purwanto selaku Babhinkamtibmas desa beringin menerangkan, ” Untuk kegiatan sosialisasi ini berjalan aman kondusif, para pemilik warung koperatif semua, mereka mentaati yang menjadi kesepakatan para warga, kesepakatan ini antara lain, jam operasional warung, berpakaian yang pantas, serta jangan membunyikan musik yang mengganggu kekusyu’an bagi warga yang beribadah. ” terangnya

Ia menambahkan, ” Dari hasil kami turun ke lapangan yang semula di sinyalir adanya anak di bawah umur namun dari yang kami data tidak ada di temukan hal tersebut. ” pungkasnya (tim red/RL)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *