Karya Bakti TNI-Rakyat Bersihkan Jalan di Desa Mangunang Sebrang, Jalin Kemanunggalan

REDAKSI LINTAS, BARABAI – Dalam upaya menjaga kebersihan lingkungan dan mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat, Koramil 1002-03/Haruyan menggelar kegiatan karya bakti bersama warga Desa Mangunang Sebrang pada Selasa (05/11).

Bersama-sama, TNI dan warga membersihkan jalan desa yang kondisinya sudah menyempit akibat ditumbuhi rumput dan semak.

Danramil 1002-03/Haruyan, Lettu Czi M. Singgih, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata kemanunggalan TNI dan rakyat.

โ€œMelalui gotong royong ini, kami berharap dapat memberikan manfaat bagi masyarakat dan semakin mempererat hubungan baik antara TNI dengan rakyat,โ€ ujarnya.

Sementara itu, Kepala Desa Mangunang Sebrang, Arifin, menyampaikan ucapan terima kasih atas kepedulian TNI terhadap lingkungan desanya.

โ€œKehadiran TNI sangat memotivasi kami untuk lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan. Semoga kegiatan ini dapat berlanjut,โ€ harapnya.
(pen1002hst).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *