REDAKSI LINTAS, BANJARMASIN – Ulama Nasional Miftah Maulana Habiburrahman atau lebih dikenal dengan Gus Miftah mengisi acara Hikmah Ramadhan di Mahligai Pancasila Kalimantan Selatan, Sabtu (16/03).
Sejumlah pejabat pemerintahan hadir seperti Gubernur Kalsel H. Sahbirin Noor, Ketua DPRD Prov. Kalsel, dan Kasrem 101/Ant.
Turut mendampingi para ulama banua KH. Wildan Salman, Guru Ahmad Sufian Al Banjari, Para Habaib dan para tokoh agama.
Acara yang diawali dengan Sholat lsya dan Sholat Tarawih berjamaan diikuti jamaah dari Banjarmasin dan sekitarnya.
Ulama yang juga Pimpinan Pondok Pesantren Ora Aji Sleman Yogyakarta dalam ceramah Hikmah Ramadhan menyampaikan kemuliaan manusia terdapat 3 (Tiga) hal.
Mubalig yang dikenal dengan rambut gondrong menjelaskan, jika manusia dapat melaksanakan tiga hal perkara Insya Allah maqom dan derajat seperti mutiara, apa tiga hal tersebut:
Pertama, Orang yang mampu menyembunyikan kefakiran atau kemiskinan sehingga orang mengira bahwa anda orang yang kaya.
Kedua, Menyembunyikan rasa marah sehingga orang mengira bahwa anda orang yang ikhlas.
Ketiga, Menyembunyikan rasa sakit sehingga orang mengira bahwa anda orang yang selalu mendapatkan nikmat.
Diakhir ceramah Gus Miftah berpesan, janganlah kamu melihat dosa manusia seolah-olah kamu adalah Tuhan, tapi lihatlah dosamu seolah-olah kamu seorang budak.
Pandanglah orang lain dengan kacamata hakekat tapi pandanglah diri sendiri dengan kacamata syariat.
“Pandanglah orang lain dengan kacamata hakekat sehingga kita tidak gampang menyalahkan orang lain, tapi pandanglah diri sendiri dengan kacamata syariat supaya lebih waspada dan hati-hati,” ucap Gus Miftah. (Qi/RL)