REDAKSI LINTAS, BARITO KUALA – Satuan Lalu Lintas Polres Batola terus gelorakan keselamatan berlalu lintas dengan melaksanakan kegiatan penyuluhan di Sekolah SDN Ulu Benteng 2, Rabu (16/7).
Kapolres Batola AKBP Diaz Sasongko, S.I.K., M.H., melalui Kasi Humas Iptu Marum mengatakan bahwa kegiatan penyuluhan tertib berlalu lintas disekolah atau goes to school yang dilaksanakan di SDN Ulu Benteng 2 dikuti oleh siswa dan siswi sebanyak 170 orang.
“Kegiatan ini terus digelorakan terlebih pada saat ini sedang berlangsungnya operasi patuh Intan 2024 yang telah dimulai sejak tanggal 15 Juli kemaren sampai dengan 14 hari ke depan tanggal 28 Juli 2024,” ujarnya.
Lebih lanjut, Iptu Marum mengatakan, beberapa bentuk kegiatan yang di sosialisasikan berupa Police Goes to School, penyuluhan tata tertib berlalu lintas di jalan raya, sosialisasi penggunaan sepeda listrik dan sosialisasi ops Patuh Intan.
Sementara itu, Kasat Lantas Polres Batola AKP Rachmat Endro Suprapto, S.E., M.I.Kom. menambahkan dalam gelaran operasi patuh tidak hanya represif penegakan hukum saja yang dilakukan oleh Satlantas Polres Barito Kuala, tetapi juga kegiatan preemtif dan preventif seperti penyuluhan tertib berlalu lintas di sekolah-sekolah.
“Kegiatan ini sebagai upaya mencegah potensi laka lantas dan fatalitas korban Laka Lantas usia dini / kalangan Pelajar dan membentuk karakter anak agar mempunyai kedisiplinan yang tinggi dimulai usia dini sehingga selalu patuh terhadap peraturan lalu lintas dijalan raya serta dapat meningkatkan kesadaran anak akan tata cara berlalu lintas sehingga terciptanya Kamseltibcar Lantas di Kab. Batola,” terangnya.
Kegiatan sosialisasi ini turut di hadiri Kaurmintu Aiptu Khoirudin, S.E., M.A., Kanit Kamsel Brigadir Deva dan kanit Regident. (Ags/RL/HMS/Polres Batola).